Jambi.WahanaNews.co | Pemerintah Dusun Karya Makmur, Desa Rasau , Kecamatan Renah Pamenang dalam menyemarakan Hari Ulang Tahun (HUT) Penempatan Transmigrasi Ke 41 yang jatuh pada tanggal 8 Februari, menggelar berbagai rangkaian kegiatan diantaranya pawai yang mengelilingi lorong-lorong jalan RT dan berakhir finis di halaman Balai Dusun Karya Makmur, Minggu, (6/2/2022).
Ratusan masyarakat dari anak-anak hingga ibu-ibu Dasa wisma yang ada di Dusun Karya Makmur tumpah ruah turun ke jalan untuk mengikuti pawai dengan tujuan menggelar acara ini agar masyarakat merasakan apa arti hari jadi di desanya.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Berbagai pertunjukkan kesenian dari ormas Pencak silat, dan Seni Kuda Lumping di tampilkan , dirangkai dengan pawai yel-yel ibu-ibu PKK ditampilkan dalam menyambut HUT Dusun Karya Makmur ke-41, Desa Rasau, Kecamatan Renah Pamenang.
Terpantau, Ratusan warga Dusun Karya Makmur, orang tua, pemuda-pemudi, serta anak-anak tumpah ruah di sepanjang jalan menuju balai Dusun untuk meramaikan HUT Penempatan Transmigrasi yang setiap tahunnya dirayakan dengan berbagai kegiatan.
“Kegiatan perayaan HUT dusun ini penting untuk diselenggarakan secara berkesinambungan sebagai bentuk syukuran kemudian menambah serta meningkatkan kecintaan kepada dusun kita sendiri,” ujar Abdul Rahman selaku Kadus Karya Makmur yang hadir didampingi istri Devi sefriyanti berseta tokoh masyarakat setempat.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Ditempat yang sama ketua panitia pelaksana HUT Dusun Karya Makmur ke 41, Fathurrahman mengatakan, jika setelah pawai digelar, pihak panitia membagikan Door Prize kepada para peserta pawai dengan menggunakan kupon yang di ambil peserta sebelum acara pawai berlangsung.
“ Ya Alhamdulillah warga sangat antusias mengikuti pawai ini, harapan kami kepada seluruh masyarakat Dusun Karya Makmur mari jaga kekompakan juga persatuan untuk menjalin silaturahmi sehingga Dusun ini menjadi maju dan masyarakat nya sejahtera,” tandasnya.
Selain itu, segenap panitia penyelenggara juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang sudah membantu mensukseskan acara tersebut.