Jambi.wahananews.co| Anggota DPRD Provinsi Jambi hari ini melakukan Kunjungan beberapa sekolah di Kabupaten Merangin yaitu SMK 1 dan SMA 1.
Dalam kunjungannya tersebut, Pinto disambut dengan gembira oleh siswa-siswi dikarenakan sosok Pinto yang menjadi inspiratif bagi siswa.
Baca Juga:
Mungkinkah "MK" kembali Menjadi Mahkamah Konstitusi (?)
Ia mengatakan, kunjungannya kali ini adalah kunjungan kerja dalam rangka menyerap aspirasi siswa ataupun guru-guru yang ada di sekolah.
"Hari ini saya kunjungan kerja di SMK 1 dan SMA 1 dalam rangka silahturahmi, sharing, dan juga menyerap aspirasi baik dari siswa maupun guru," katanya.
Dia juga mengatakan, bahwa ada beberapa aspriasi dari guru maupun siswa yang akan ia perjuangkan, seperti rehab ruang guru, WC, sarana dan prasarana.
Baca Juga:
Soal Sugeng IPW Laporkan Ganjar ke KPK, Ini Respons Mahfud MD
"Alhamdulillah tadi kita telah sharing menyerap aspriasi siswa dan guru terhadap kebutuhan mereka seperti tadi di SMA 1, ingin perehab-an ruang guru dan ruang belajar, kalo di SMK 1 tadi alat obras jahit dan infokus," katanya.
Berbeda dengan sebelumnya, Bang Pinto yang akrab disapa, juga membuka bagi siswa sekolah untuk ber-interaksi langsung kepada dirinya melalui sosial media instagram miliknya.
"Sosial media menjadi salah satu tempat kita berinteraksi, maka saya pun mempersilahkan siswa-siswi yang ada di sekolah untuk mereka menyampaikan aspriasi nya di laman media instagram saya agar apa yang mereka ingini untuk sekolah mereka bisa teralisasi," tutup Pinto. [Yg]