Jambi.WahanaNews.Co | Bandara Sultan Thaha Jambi siapkan personel gabungan untuk menyambut kepulangan jamaah haji.
Personel gabungan yang disiapkan pihak Bandara ini merupakan gabungan dari stakeholder yang ada di lingkungan Bandara Sultan Thaha Jambi.
Baca Juga:
Pria di Subulussalam Diringkus Polisi, Sembunyikan Ganja di Belakang Rumah
Dikatakan EGM Bandara Sultan Thaha Jambi, Siswanto, hal ini dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada jamaah haji.
Kata dia, personel gabungan ini terdiri dari Angkasapura (AP) II, KKP hingga pihak Maskapai serta lainnya.
"Untuk personel dari AP II kita siapkan 60 personil dari berbagai jajaran, baik manajerial hingga avsec," kata dia.
Baca Juga:
Sat ResNarkoba Polres Subulussalam Tangkap Seorang Pria Terduga Pelaku Pemilik Narkotika Jenis Ganja
Lebih lanjut Siswanto mengatakan, pelayanan terbaik ini tidak hanya diberikan saat ini saja. Tapi di setiap perjalanan haji di Provinsi Jambi, bahkan di setiap penerbangan dari Bandara Sultan Thaha Jambi.
Namun, karena tahun ini jamaah haji di dominasi oleh kaum lansia, sehingga diperlukan penanganan ektra dari petugas bandara.
"Penanganan secara prima ini tidak hanya kita berikan disaat kepulangan saja tapi juga saat keberangkatan kemarin" katanya.