WahanaNews-Jambi | Rapat kerja 1 Pengurus DpC Peradi Jambi periode 2022-2027 bertempat di hotel resort rumah kito Jambi, pada hari senin (16/05/2022).
Dipimpin oleh ketua DPC Peradi Jambi Muhammad Syahlan Samosir, SH, MH, peserta yang hadir adalah seluruh pengurus DPC Peradi Jambi Periode 2022-2027, dan setelah menampung semua aspirasi anggota maka ditetapkanlah program kerja DPC peradi Jambi.
Baca Juga:
RUU KUHAP: Peradi Luhut Usul Advokat Dapat Imunitas Profesi
Foto bersama seluruh pengurus DPC Peradi jambi
Suasana saat acara rapat berlangsung
Salah satu program andalannya adalah bantuan hukum untuk orang miskin dan tidak mampu, serta penguatan sumber daya manusia (SDM) dan organisasi menyongsong era digital 5.0.
Baca Juga:
Pelantikan 523 Advokat Baru, Otto Hasibuan: Jangan Lupakan Kode Etik dan Integritas!
Diharapkan semua advokat yang tergabung dalam DPC Peradi Jambi yang berinduk dengan Ketua Umum Prof. Otto Hasibuan dapat bersinergi dengan aparat penegak hukum dalam provinsi jambi serta dapat bersinergi dengan pemerintah daerah.
Halal Bilhalal Pengurus peradi Jambi
Setelah rapat kerja selesai lalu dilanjutkan dengan acara halal bilhalal seluruh advokat dpc peradi jambi, dengan tema halal bilhalal : Perkuat silaturrahmi, bangun kebersamaan, dan tingkatkan kinerja bersama.