Jambi.WahanaNews.co | Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan, Suharso Monoarfa menyapa kader partai berlambang kabah di BW Luxury, Kota Jambi, Sabtu (19/3/2022).
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) ini hadir bersama Sekretaris DPP PPP, Arwani Thomafi dan pengurus lainnya.
Baca Juga:
Supratman Teken SK, Mardiono Resmi Pimpin PPP Usai Terpilih Aklamasi
Menariknya dalam sambutan dihadapan kader, Suharso Monoarfa mendoakan agar Ketua DPW PPP Provinsi Jambi, Muhammad Fadhil Arif bisa menjadi penguasa Jambi. "Sekarang Bupati Batanghari, mudah-mudahan kedepan bisa jadi penguasa Jambi," ujarnya.
Doa Ketua Umum Suharso itupun diamini semua kader PPP yang hadir. "Amin," sahut semua kader. Kemudian disambut dengan tepuk tangan meriah.
Selanjutnya dalam pengarahannya, Suharso mengingatkan kader PPP untuk bersiap-siap menghadapi Pemilu 2024. Salah satu cara untuk mempersiapkan itu dengan menggelar Workshop Political Marketing pengurus dan kader PPP Jambi.
Baca Juga:
Pemerintah Minta PPP Mandiri, Tolak Intervensi dalam Konflik Internal
"Saya berharap dengan Workshop ini cara kerja bisa berubah. Para kader bisa memahami keadaan dan kondisi politik saat ini, kemudian mengambil langkah untuk kebaikan partai," tukasnya.[gab]