Jambi.Wahananews.co | Terkait pembangunan Tol Betung-Tempino, DPRD Provinsi Jambi bakal temui Kementerian pusat
Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengatakan, pihaknya temui pemerintah pusat untuk percepatan pembangunan Tol Betung-Tempino tersebut.
Baca Juga:
Tinjau Tol Solo - Yogyakarta, Menteri Dody: Segmen Klaten - Prambanan Dibuka Fungsional Mendukung Kelancaran Nataru 2025
"Juli ini nanti kami akan temui lagi Kementerian PUPR untuk soal tol di Jambi," kata dia, Rabu 29 Juni 2022.
Lanjutnya, persoalan tol di Jambi harus cepat selesai dengan target yang telah ditentukan. Untuk itu, DPRD Provinsi Jambi akan temui Kementerian pusat.
Kata Edi, sebelumnya dirinya juga sudah bertemu dengan Presiden dan Menteri PUPR terkait percepatan pembangunan tol di Jambi.
Baca Juga:
Perhatikan Aspek Keselamatan Pengendara, Pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Terus Dilanjutkan
"Insya Allah nanti akan menjadi prioritas pembangunan tol di Jambi," sebutnya.
Pihaknya juga telah mendorong Pemprov Jambi terkait percepatan pembangunan tol di Jambi. Bahkan, Gubernur Jambi juga telah menemui pemerintah pusat.
Kata dia, pihaknya akan menanyakan ke eksekutif terkait progresnya dan apakah masih ada masalah atau tidak.