Dan dilihat dari euforia esport yang meningkat tiga hingga empat tahun belakangan ini di Indonesia hanya dapat dirasakan oleh segelintir orang, Mahasiswa Posko 7 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Jambi pun mengadakan turnamen mobile legends di kelurahan Bram Itam kiri untuk pertama kali nya. Turnamen ini berhasil menarik perhatian pemuda setempat dan menjadi ajang mempererat kekompakan antar sesama pemuda.
Dari berbagai program kerja dan kegiatan yang telah dilakukan oleh Mahasiswa Posko 7 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Jambi, harapannya dapat membantu masyarakat setempat untuk meningkatkan nilai tambah produk turunan pinang, mengurangi limbah pinang dan mengolahnya menjadi pupuk organik cair, mengerti dan memahami tentang adanya kesetaraan gender, serta meningkatkan kekompakan antar warga dari berbagai elemen masyarakat yang ada di Kelurahan Bram Itam Kiri. [Yg]