PLN mengajak masyarakat untuk membaca meter menggunakan fitur Swadaya Catat Angka Meter (SwaCAM) melalui aplikasi PLN Mobile.
Fitur SwaCAM memberikan transparansi pemakaian listrik bagi pelanggan, sehingga memudahkan pelanggan untuk mengetahui estimasi tagihan listrik pada bulan berikutnya.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Jika pelanggan tidak dapat mengirimkan foto angka stand kWh meter selama masa pencatatan kWh Meter ataupun lokasi kWh meter tidak dapat dikunjungi oleh petugas pencatatan meter PLN, maka pemakaian listrik akan dihitung dengan cara mengambil angka rata-rata 3 bulan terakhir.
Tiap 3 (tiga) bulan PLN akan melakukan pencocokan data angka stand kWh meter khusus hasil kiriman pelanggan dengan angka aktual hasil pembacaan petugas pencatatan meter PLN, dan akan dilakukan penyesuaian pada perhitungan tagihan listrik.
Untuk itu pelanggan diharapkan mengirimkan angka dan foto stand sesuai dengan yang tertera di kWh meter sehingga tidak terjadi penyesuaian tagihan naik atau turun secara berlebihan yang juga dapat menyebabkan kerugian pada pelanggan. [Yg]