Ia menyebutkan, pembunuhan terhadap korban dilakukan oleh pelaku ditempat ditemukannya mayat korban. Korban dianiaya dan dikeroyok oleh tiga orang temannya.
"Hasil autopsi terdapat luka lebam di bagian belakang kepala korban, pelaku sendiri merupakan teman main korban di luar sekolah," ujarnya.
Baca Juga:
Bareskrim Tangkap Kakak Helen Bandar Besar Lapak Narkoba Jambi
Ia menambahkan, salah satu pelaku masih dalam pengejaran oleh tim Reskrim Polres Sarolangun. Untuk alamat dan indentitas pelaku telah diketahui, hanya menunggu proses penangkapannya.
"Untuk pelaku yang satunya masih TO, dalam waktu dekat ini akan kita ungkap. Saat ini masih dalam pengejaran oleh tim kita dan untuk indentitasnya sudah kita ketahui," ucapnya.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku akan dijerat Pasal 304 KUHP sub pasal 338 lebih sub pasal 170 ayat (3) KUHP dan pasal 351 ayat (3) KUHP dan pasal 80 ayat (3), pasal 76 C undang-undang nomor 35 tahun 2014 tentang perlindungan anak dan pasal 35 ayat (3) KUHP.
Baca Juga:
Polisi Ciduk Pembunuh Wanita dalam Lemari
Sebelumnya, warga Desa Bukit Tigo Kecamatan Singkut, Kabupaten Sarolangun, digegerkan dengan penemuan mayat di bawah tumpukan kayu, Rabu 6 Juli 2022, sekira pukul 10.30 WIB.
Mayat itu, ditemukan oleh warga setempat berada di bawah tumpukan kayu dan karung, dengan kondisi yang mengenaskan.
Kasat Reskrim Polres Sarolangun, AKP Rendie Rienaldy mengungkapkan, saat ini pihak kepolisian masih menunggu hasil otopsi dari pihak rumah sakit untuk mengetahui jenis kelamin dan identitas mayat.