Jambi.wahananews.co| Penjabat (Pj) Bupati Sarolangun, Bachril Bakri mendatangi langsung warga rimba atau Suku anak dalam (SAD) di Kecamatan Air Hitam untuk melakukan perekaman e-KTP.
Perekaman e-KTP itu salah satu bertujuan turut menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Baca Juga:
Apresiasi Importir AS, Pemerintah Indonesia Serahkan Primaduta Award 2024
Bakri mengatakan, ada sebanyak 50 warga SAD di telah melakukan perekaman e-KTP.
“Tadi sudah 50 orang SAD yang melakukan perekaman, ada sekitar 421 orang yang belum,” katanya, Kamis (15/6).
Melalui perekaman yang dilakukan Disdukcapil Sarolangun, Bachril mengharap kedepan seluruh warga SAD sudah terdata dan memiliki KTP atau tanda kependudukan.
Baca Juga:
Kopi Indonesia Dipamerkan dengan Konsep Lounge dalam Seoul International Café Show ke-23
Sementara itu, untuk warga SAD yang tersebar di Kecamatan lainnya juga akan dikejar dan akan menjadi perhatian Pemerintah.
“Tadi sudah, saya sudah harapkan semua SAD bisa direkam semua,” ungkapnya. [YG]